28.8.19

Festival Lampion Monas 2019


Malam Minggu,tepatnya Minggu ketiga di bulan Agustus. Masih bernuansa kemerdekan Indonesia ke 74. Tak sengaja membuka akun Twitter, kemudian menemukan info tentang Festival lampion yang diadakan di Monas. Tak perlu pikir panjang, kuajak saja teman mainku. Siapa lagi kalo bukan Michuun alias mb dyah. Dia pun meng"iya"kan untuk melihat festival ini. Yang Lucu, meskipun udah 7 tahun di Jakarta, tapi hampir tidak pernah main ke Monas. Paling hanya sekedar lewat & melihatnya dari stasiun Gambir pas akan
mudik ke Kampung. 
Kita janjian untuk bertemu di stasiun Tebet. Selanjutnya naik KRL menuju stasiun Gondangdia. Letak Monas bisa dijangkau dengan mudah. Bisa turun di stasiun Gondangdia ataupun stasiun Juanda. Lanjut dengan angkutan umum atau ojek online. Letaknya tak begitu jauh. Kita memutuskan Naik bajaj. Haha
Sampai di lokasi, terlihat banyak pengunjung sudah memadati lapangan Monas. Semakin Malam, semakin banyak pengunjung. 
Tema festival Lampion Kali ini masih Tema kemerdekan. Dari beberapa Lampion ada yang bergambar pahlawan, bendera merah putih dan tak ketinggalan warna lampu yang bernuansa merah putih. 





#lampion#Monas#Jakarta

No comments:

Post a Comment